Jakarta- Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin menceritakan dirinya pernah memiliki masalah gigi dan mulut. Itu dialaminya saat masih anak-anak, bahkan dijuluki dengan gigi kuning.

"Menkes Di Bully"

Menurutnya, itu terjadi karena kurang menjaga kesehatan gigi dan mulut sejak kecil. Sebab, ia mengaku sangat takut ke dokter gigi saat masih kecil.

"Saya sendiri merasakan sebagai anak, gigi saya dari kecil suka dibilang warna kuning karena banyak dikasih antibiotik. Saya juga termasuk yang sangat takut ke dokter gigi waktu kecil," beber Menkes Budi saat sambutan dalam acara Hari Kesehatan Gigi Nasional (HKGN), Senin (12/9/2022).

"Tapi, Alhamdulillah masih bisa dipakai, nggak pernah pakai behel juga. Namun, sekarang merasakan dampaknya, banyak saudara-saudara saya juga yang seumuran saya, giginya sudah rusak," sambungnya

Namun, kini Menkes Budi menyadari pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut. Tindakan itu memang harus dilakukan sejak masih anak-anak, untuk mencegah kerusakan gigi saat sudah dewasa.

"Saya jadi Menkes baru 1 tahun 9 bulan, baru menyadari bahwa kesehatan gigi dan mulut sangat esensial terhadap tubuh, terutama cakupan gizi," kata Menkes Budi.

Maka dari itu, Menkes Budi berpesan untuk rutin menjaga kesehatan gigi dan mulut sejak dini. Sebab, hal itu akan berdampak pada usia lanjut dan kondisi gigi sudah tidak baik